Resep Mie Goreng Enak yang Dimasak Kurang dari 30 Menit - Intangmedia Kaltara Media Berita dan Iklan Terbaik & Popule
cara-membuat-mie-goreng-telur-780x440

Resep mie goreng enak sebetulnya sangat mudah. Begitu mudahnya sampai kamu sebenarnya tidak perlu antre lagi di depan gerobak abang-abang favoritmu. Kecuali mungkin malam itu kamu sedang ingin makan makanan pedas korea atau makan di luar sambil mencari udara segar. Tapi, kalau kebetulan sedang malas mengantri, kamu juga bisa membuatnya sendiri!

Mie goreng sebetulnya tidak harus selalu berisi daging ayam. Untuk membuat mie goreng telur yang satu ini, aku justru mencoba opsi yang lumayan vegetarian-friendly meskipun masih menggunakan telur ayam. Salah satu alasannya adalah karena mie goreng tanpa telur itu bagaikan ketoprak tanpa kecap manis. Wah, perumpamaannya malah masakan kesukaanku lainnya deh! Jadi malu.

Resep membuat mie goreng telur ini menggunakan tambahan sawi dan taoge sebagai unsur kriuk, pelengkap yang pasti kamu suka. Kadang malah kalau di gerobak abang-abang, sayur jarang ditambahkan kalau bukan karena kita yang meminta. Mie goreng abang-abang lazimnya malah fokus dengan bakso, ayam, serta tentunya telur saja. Uniknya di sini, taoge sengaja kutambahkan karena teringat lezatnya pad thai asal Thailand. Kalau bicara mie goreng khas Indonesia, padanannya haruslah pad thai yang juga meriah serta kaya akan tekstur dan rasa.

Bulan Ramadhan adalah saatnya bereksperimen dengan masakan-masakan baru. Selain untuk ngabuburit menunggu waktunya berbuka puasa, aku juga bisa semakin pede di dapur karena sering memasak. Asal hati-hati jangan sampai asal icip padahal belum waktunya berbuka ya teman-teman!

Persiapan bahan untuk resep mie goreng enak ini memang membutuhkan sedikit waktu tambahan, tapi hasil akhirnya akan sangat cepat dimasaknya. Untuk kamu yang ingin menikmati mie goreng telur taoge ini untuk berbuka puasa, aku sarankan agar kamu memulai lebih awal dengan merebus mie dan sawi serta taoge lebih dahulu. Nanti setelah kurang lebih setengah jam sebelum waktu berbuka, semua bahan tinggal ditumis saja. Saat adzan Maghrib, mie goreng telur taoge ini tersaji dengan manisnya di meja makan dan siap disantap seluruh keluarga di rumah.

Baca Juga Artikel Ini  Olahan Daging Kambing Ini Siap Lecut Gairah Pasangan Suami-Istri

Setelah menguasainya, cek Instagram Masak Apa Hari Ini untuk eksplor resep olahan mi lainnya, yuk! Kamu bisa dapatkan resep sekaligus tips menarik seputar dunia memasak. Jangan lupa follow dan likeya!

Bahan

  • 120g mie telur, rebus lalu sisihkan
  • 100g taoge, siram air panas dan tiriskan
  • 200g sawi, iris kasar lalu seduh dan tiriskan
  • 2butir telur ayam kampung, kocok lepas
  • 2siung bawang putih, iris tipis
  • 4butir bawang merah, iris tipis
  • 2buah cabai rawit, iris tipis
  • 1sdt garam
  • ½sdt merica putih bubuk
  • ½sdt gula pasir
  • 30ml Bango Kecp Manis
  • 2sdm minyak sayur

Pelengkap

  • timun besar, iris melintang
  • bawang merah goreng
  • cabai rawit
  • Cara membuat

    1

    Tumis irisan bawang merah, putih dan cabai hingga harum.

    2

    Tambahkan kocokan telur lepas dan aduk rata di atas wajan.

    3

    Masukan mie, taoge, dan sawi yang telah direbus dan ditiriskan sebelumnya. Kembali aduk perlahan.

    4

    Tambahkan gula, garam, merica dan Bango Kecap Manis  secukupnya.

    5

    Setelah matang dan tercampur rata, angkat dan sajikan dengan pelengkap.

    Selamat mencoba!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *